Bekasi - Dalam Rangka Mengantisipasi Pelaku Tawuran, Geng Motor, Curas, Curanmor & Begal serta Terorisme Kapolsek Serang Baru AKP Hotma Sitompul S.H.,MH Beserta Anggota Piket Fungsi Gelar Oprasi Kejahatan Jalanan dan OPS Cipta kondisi di Jln. Raya KH. Ma’mun Nawawi Desa Sukaragam Kp Rangkap Lancar Kecamatan Serang Baru Kabupaten Bekasi.Sabtu-Minggu (12/13/07/2025)
AKP Hotma Sitompul S.H.,MH Kapolsek Serang Baru menjelaskan dalam kegiatan operasi kehajatan jalanan tersebut kami memberhentikan kendaraan R2 dan R4 yang melintas dan anggota malakuan memeriksa surat-surat kendaraan serta barang bawaan pengendara.
"Melakukan penggeledahan badan, kendaraan untuk mengantisipasi Sajam, Narkoba, pelaku kejahatan Curanmor dan kejahatan jalanan lainnya, dan mengamankan bila ditemukan pelanggaran maupun tindak pidana,"Jelas'nya Kapolsek.
Sambungnya Kami memberikan teguran kepada masyarakat yang melintas agar dalam berkendara membawa surat-surat kendaraan yang sah serta SIM dan Himbauan kepada pengendara R2 dan R4 agar berhati-hati dalam berkendara dimalam hari,
"Dalam kegiatan OPS Kejahatan Jalanan kami juga mengimbau kepada pengendara,untuk segera pulang ke rumah masing-masing agar tidak menjadi korban para pelaku kejahatan," Pungkasnya Kapolsek.
(Red)