MAJALENGKA,Media Jurnal Investigasi— Mengawali tahun 2026, Ketua dan Sekretaris DPC Partai Gerindra Kabupaten Majalengka melaksanakan kegiatan penanaman pohon secara serentak di 26 titik yang tersebar di wilayah Kabupaten Majalengka, Kamis (1/1/2026).
Kegiatan penanaman pohon ini dipimpin oleh Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Majalengka, Jefry Romdonny, bersama Sekretaris DPC Ano Suksena. Salah satu lokasi penanaman dilaksanakan di Kecamatan Kadipaten.
Adapun jenis pohon yang ditanam meliputi nangka, rambutan, mahoni, petai, dan albasia. Kegiatan ini merupakan bentuk komitmen pimpinan DPC Gerindra Majalengka dalam menjaga kelestarian lingkungan sekaligus mendorong kemandirian ekonomi masyarakat berbasis potensi lokal.
Jefry Romdonny menegaskan bahwa penanaman pohon tersebut bukan sekadar kegiatan simbolis, melainkan aksi nyata yang memberikan manfaat jangka panjang.
“Pohon-pohon ini memiliki fungsi ekologis yang penting, seperti menyerap karbon, menjaga keseimbangan air tanah, mengurangi risiko erosi, serta memperbaiki kualitas udara. Ini adalah bentuk tanggung jawab bersama terhadap lingkungan,” ujar Jefry.
Dari sisi ekonomi, ia menjelaskan bahwa pohon buah seperti nangka, rambutan, dan petai berpotensi menjadi sumber pangan dan tambahan pendapatan masyarakat. Sementara itu, mahoni dan albasia memiliki nilai ekonomi sebagai tanaman kayu yang dapat dikelola secara berkelanjutan.
Menurut Jefry, kegiatan ini juga memperkuat nilai sosial melalui keterlibatan masyarakat sekitar dalam semangat gotong royong dan kepedulian lingkungan.
Ia menambahkan bahwa pembangunan berkelanjutan harus menjadi perhatian semua pihak, terutama di tengah meningkatnya ancaman bencana hidrometeorologi di berbagai daerah.
“Pembangunan tidak boleh mengabaikan aspek lingkungan. Hal ini sejalan dengan Asta Cita Presiden Prabowo Subianto yang menekankan kesejahteraan sosial, ekonomi hijau, dan ekonomi biru,” pungkasnya.
Ganjar


