• Jelajahi

    Copyright © Media Jurnal Investigasi
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Super Parking Pasar Induk Cibitung Dinilai Mahal. Pedagang dan Pelanggan Mengeluh

    Redaksi
    22 April 2024, 19:56 WIB Last Updated 2024-04-22T13:01:26Z

     



    Bekasi. Media Jurnal Investigasi- Diduga lantaran adanya Super Parking atau Scure Parking yang di terapkan pihak PT. Citra Prasasti Konsorindo Pasar Induk Cibitung Kabupaten Bekasi Jawa Barat banyak para pedagang kehilangan pelanggan. Senin, 22/04/2024


    Hal tersbut di ungkapkan Eva pedagang bumbu yang berjualan dipasar Induk Cibitung, Eva mengeluh jualannya sepi pasca diberlakukannya aturan parkir yang ditarif perjam miliki PT  Citra Prasasti Konsorido perusahaan mitra kerjasama pemerintah daerah Kabupaten Bekasi dan bahkan Eva juga mengaku banyak pelanggannya yang berpindah kepasar induk lain.


    " Mengeluh semua pedagang Pak, jadi banyak yang pada pindah ke Kopo belanja, karena parkirnya terlalu gede terlalu mahal, kita aja yang ruko tidak bebas keluar tadinya, semenjak ibu-ibu demo ke kantor nya baru kita yang punya lapak di bebasin keluar masuk, kalau keluhan yang belanja itu banyak yang nggak belanja kesini ke Kopo belanja nya, " ujarnya kepada wartawan.


    Lanjut Eva, akibat pindahnya para pelanggan dirinya mengaku omsetnya menurun.


    "Akibatnya menurun omset nya, pelanggan saya aja bilang kalau terus begini kita mungkin pindah belanjanya, akibat Super Parking terlalu mahal perjam orang belanja, sejamnya Rp.2000 kalau mobil Rp.7000 perjam, lebih enak parkir yang dulu yang belanja juga ramai. " Pungkasnya 


    Disisi lain keluhan yang sama pun dirasakan Hasan, salah satu pembeli yang biasa berbelanja di pasar Induk Cibitung. Iya pun mengeluh dengan tarif parkir yang diberlakukan saat ini dirasakannya cukup memberatkan yang akhirnya dia tidak bisa leluasa dan bebas untuk berbelanja lantaran khawatir takut bayar parkirnya menjadi mahal.

     

    "Sekarang mah kalau masuk pasar induk pake karcis, hitungan perjam bayarnya, bisa 50 ribu lebih bayar nya kalau lama mah. Sekarang mah harus gerak cepat belanja nya kalau lama mah gede juga bayar parkir nya, " keluh Hasan


    Hasan juga menuturkan, tak seperti biasanya sebelum adanya pintu parkir Otomatis seperti sekarang, biaya parkir yang dikeluarkan paling hanya berkisar Rp. 5000 rupiah akan tetapi setelah adanya pintu parkir otomatis, dirinya harus mengeluarkan kocek lebih untuk sekelas parkir saja.


     " Biasanya sebelum ada pintu otomatis paling bayar lima belas ribu, sekarang semenjak ada pintu otomatis jadi mahal bayar nya. "Tutupnya.


    (M.A)

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini